Real Learning adalah suatu kegiatan pembelajaran yang bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar secara nyata kepada siswa. Real Learning dapat dilaksanakan di dalam sekolah atau di luar sekolah, tergantung ketersediaan narasumber yang dibutuhkan.

SD Negeri Sleman 1 mengadakan kegiatan Real Learneing di BBPPM Yogyakarta dan di sekolah. Kegiatan ini untuk mendukung tercapainya salah satu indikator visi sekolah yaitu mewujudkan siswa yang memiliki sikap mandiri dan juga untuk mendukung pembelajaran P5 dimensi Gaya Hidup Berkelanjutan.

Pembiayaan kegiatan bersumber dari BOSDA dan didukung oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman serta partisipasi dari orangtua siswa. Perwakilan dari orangtua siswa bersama guru ikut mendampingi kegiatan Real Learning.

Para siswa tampak sangat antusias dan gembira dalam mengikuti kegiatan Real Learning. Tampak siswa kelas I asyik mempraktekkan cara merawat hewan peliharaan, diantaranya dengan memberi makan hewan ternak seperti sapi, kambing, kelinci, bebek, ayam, ikan dan yang lainnya. Begitu juga siswa kelas II sangat menikmati belajar cara bercocok tanam dan praktek cara memenen hasil pertanian. Tak kalah serunya siswa kelas III yang belajar tentang bagaimana proses ayam bertelur sampai dengan memanen telur.

Sehari sebelumnya siswa kelas IV dan V juga telah melaksanakan kegiatan Real Learning di BBPPM dengan materi cara menanam serta merawat tanaman hidrophonik dan membuat kerajinan ecoprint.

 

Sementara itu, siswa kelas VI mengikuti kegiatan Real Learning di sekolah dengan materi pembuatan sablon menggunakan bahan kertas minyak.

Hasil panen dari kegiatan di BBPPM kemudian diolah di sekolah dan dipamerkan di ruang kegiatan sekolah. Kegiatan lanjutan ini melibatkan guru, tenaga kependidikan, siswa, dan orangtua siswa.

 

 

Kustantina Indah

Kepala SD Negeri Sleman 1